Berita

KEAGENAN KAPAL KM. MULIA KARSA 1 OLEH PT PELNI NABIRE

06 Apr 2023

Agency Pelni

Pada tanggal 22 – 28 Maret 2023, tim keagenan PT PELNI Nabire melayani keagenan kapal KM. MULIA KARSA 1 berupa clearance in/out yang sandar di pelabuhan Samabusa, Nabire yang sebelumnya dari pelabuhan Bitung kemudian melanjutkan perjalanan ke Bontang. Kapal KM. MULIA KARSA 1 memiliki GT sebesar 1.399 ton. Seluruh pihak kapal dan cabang sangat kooperatif dan aman terkendali dalam kegiatan tersebut.

Kabupaten Nabire adalah salah satu kabupaten yang berada di provinsi Papua, Indonesia, yang berbatasan dengan provinsi Papua Barat. Cakupan komoditas semua jenis barang termasuk kecuali yang termasuk ini: Pakaian dan perhiasan dari para penumpang, barang bawaan penumpang yang digunakan untuk keperluan sendiri, kecuali lemari es, televisi, dsb. Barang-barang yang diekspor / diimpor dari suatu negara untuk digunakan untuk keperluan kedutaan besar negara tersebut. barang-barang yang digunakan untuk keperluan ekspedisi dan pameran, barang-barang yang di ekspor / diimpor secara langsung oleh angkatan bersenjata, Peti Kemas yang dimaksudkan untuk diisi, Catatan-catatan dari Bank dan keamanan.

Keagenan PT. PELNI didukung oleh 45 cabang dan 116 terminal point diseluruh  serta SDM dengan background shipping yang berpengalaman.

No Agent Knows Indonesia Better Than Us

Indeks